RSMH Palembang Gelar Lomba Tari Kreasi dalam Rangka
HUT Ke 69
Acara lomba tari kreasi ini dibuka secara langsung
oleh Direktur Sumber Daya Manusia, Pendidikan, dan Penelitian RSMH Palembang,
dr. Triana Puspita Dewi, M.Kes. Dalam sambutannya, dr. Triana menyampaikan
apresiasi atas antusiasme para peserta yang turut berpartisipasi dalam kegiatan
seni tersebut.
“Perayaan HUT RSMH ini menjadi momentum bagi kita
semua untuk menunjukkan bahwa selain berfokus pada pelayanan pasien, civitas
RSMH juga memiliki sisi seni dan kreativitas sebagai bagian dari hati nurani,”
ungkap dr. Surya Darma.
Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta kebersamaan,
semangat kekeluargaan, serta suasana kerja yang lebih harmonis di lingkungan
RSMH Palembang. Perayaan HUT ke-69 ini pun menjadi refleksi perjalanan RSMH
dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik sekaligus memperhatikan
pengembangan sumber daya manusia secara holistic
www.rsmh.co.id Suhaimihumas,doc


Komentar
Posting Komentar