Langsung ke konten utama

RSMH Palembang Resmi Operasikan Gedung Rawat Inap 1B

 RSMH Palembang Resmi Operasikan Gedung Rawat Inap 1B

Kapasitas Kamar Saat ini  990 Unit

 

PALEMBANG – Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Mohammad Hoesin (RSMH)
Palembang resmi mengoperasikan Gedung Rawat Inap 1B sebagai bagian dari upaya peningkatan kapasitas dan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Dengan beroperasinya gedung baru tersebut, total kapasitas kamar di RSMH Palembang kini mencapai sekitar 990 kamar.

Gedung Rawat Inap 1B diperuntukkan bagi pasien peserta BPJS Kesehatan dan dirancang sesuai dengan standar Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) sebagaimana ditetapkan oleh pemerintah. Gedung ini terdiri dari sembilan lantai dengan total hampir 600 kamar yang akan dioperasikan secara bertahap sesuai dengan kesiapan sarana, prasarana, dan sumber daya manusia.


Direktur SDM, Pendidikan, dan Penelitian RSMH Palembang, dr. Triana Puspita Dewi, M.Kes., menyampaikan bahwa pembangunan gedung telah selesai sepenuhnya dan saat ini sudah mulai difungsikan untuk pelayanan pasien. Menurutnya, kehadiran Gedung Rawat Inap 1B menjadi langkah strategis untuk menjawab tingginya kebutuhan layanan rawat inap di rumah sakit rujukan nasional tersebut.


“Gedung Rawat Inap 1B sudah mulai beroperasi. Total kamar hampir 600 unit, sehingga secara keseluruhan RSMH Palembang kini memiliki sekitar 990 kamar,” ujar dr. Triana saat ditemui pada Minggu (4/1/2026).


Ia menjelaskan bahwa Gedung Rawat Inap 1B tidak hanya menyediakan layanan rawat inap, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai layanan medis dan penunjang yang cukup lengkap. Layanan tersebut mencakup rawat jalan, fisioterapi, layanan geriatri, serta berbagai fasilitas pendukung lainnya yang dirancang untuk menunjang pelayanan pasien secara komprehensif.


Menurut dr. Triana, seluruh fasilitas di gedung baru tersebut masih terus dibenahi dan disempurnakan demi meningkatkan kenyamanan pasien serta kualitas pelayanan. Penataan ruang, kelengkapan alat kesehatan, hingga sistem pelayanan berbasis standar terus dioptimalkan agar sejalan dengan tuntutan pelayanan kesehatan modern.


“Seluruh fasilitas terus kami benahi agar pasien merasa nyaman dan mendapatkan pelayanan yang berkualitas. Ini merupakan bagian dari komitmen RSMH dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” katanya.


Ke depan, RSMH Palembang juga berencana mengembangkan layanan tambahan yang bersifat inovatif dan mengikuti perkembangan dunia medis. Salah satu layanan yang tengah dipersiapkan adalah layanan kecantikan dan kesehatan berbasis teknologi, seperti terapi stem cell.



“Ke depan, RSMH juga akan mengembangkan layanan tambahan, termasuk layanan kecantikan seperti stem cell,” ujar dr. Triana.

Ia juga menyampaikan bahwa pada tahun 2026 ini, RSMH Palembang genap berusia 69 tahun. Dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69, RSMH mengusung tema Years of Dedication: Productivity, Quality, and Empathy. Tema tersebut mencerminkan perjalanan panjang RSMH dalam memberikan pengabdian kepada masyarakat serta komitmen untuk terus meningkatkan produktivitas, mutu layanan, dan empati kepada pasien.

Menurut dr. Triana, tema tersebut juga menegaskan peran RSMH tidak hanya sebagai rumah sakit pelayanan, tetapi juga sebagai institusi pendidikan dan penelitian yang memiliki kontribusi penting dalam pengembangan ilmu kesehatan di Indonesia.

 

www.rsmh.co.id Suhaimihumas,doc

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RSMH PALEMBANG PEDULI LANSIA

  RSMH PALEMBANG PEDULI   LANSIA Mengadakan Senam dan Penyuluhan   RSMH Palembang kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap kesejahteraan lansia di wilayah Palembang dengan mengadakan acara senam lansia dan penyuluhan kesehatan oleh para lansia, Jumat, 31 Januari 2025 . Kegiatan ini bertempat di lapangan tenis RSMH kerjasama antara Promkes RSMH dengan LLI (Lembaga Lansia Indonesia). Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental lansia serta memberikan informasi yang bermanfaat mengenai cara menjaga kesehatan di usia lanjut juga untuk menyampaikan edukasi lanjutan dirumah atau dalam komunitas, shg masyarakat mandiri dalam memelihara meningkatkan kesehatan   Senam Lansia: Meningkatkan Kualitas Hidup Lansia Acara dimulai dengan senam lansia yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai lembaga lansia di kota Palembang. Senam ini dirancang khusus dengan gerakan yang ringan dan mudah diikuti, namun tetap efektif dalam menjaga kelent...

Hari Kanker Sedunia 2025 di RSMH Palembang

Hari Kanker Sedunia 2025 di RSMH Palembang   Setiap tanggal 4 Februari, dunia memperingati Hari Kanker Sedunia ( World Cancer Day ), sebuah momen penting untuk meningkatkan kesadaran tentang kanker dan menggalang upaya global dalam memeranginya.. Tema ini bertujuan untuk menghargai kisah dan pengalaman unik para penyintas kanker serta mendorong sistem kesehatan untuk memberikan perawatan yang lebih berpusat pada pasien dengan empati dan kasih sayang.   Di Indonesia, peringatan Hari Kanker Sedunia tahun ini dirayakan dengan berbagai kegiatan, salah satunya oleh Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit Dr Muhammad Hoesin   Palembang yang bekerja sama dengan Kelompok Sadar Kanker (KSM) Palembang. Pada tahun 2025, peringatan Hari Kanker Sedunia mengusung tema "United by Unique" , yang menekankan pentingnya pendekatan berbasis individu dalam perawatan kanker   Pada kesempatan tersebut, diadakan sebuah penyuluhan kesehatan di Taman Edukasi RSMH Palembang yang dihadiri ole...

Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara RSMH Palembang Dukung Kegiatan Indonesia Goes Pink 2025

Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara RSMH Palembang Dukung Kegiatan Indonesia Goes Pink 2025     Palembang, 26 Oktober 2025 — Dalam rangka memperingati Bulan Kesadaran Kanker Payudara atau Breast Cancer Awareness Month , komunitas Lovepink Wilayah Palembang menyelenggarakan kegiatan Indonesia Goes Pink (IGP) 2025 pada Minggu (26/10) di kawasan Kambang Iwak Palembang . Kegiatan ini merupakan bagian dari kampanye edukatif nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya deteksi dini kanker payudara serta penerapan gaya hidup sehat.   RSUP Dr. Mohammad Hoesin (RSMH) Palembang turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini dengan membuka layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi peserta, meliputi pemeriksaan gula darah, kolesterol, dan asam urat . Partisipasi RSMH menjadi bentuk nyata komitmen rumah sakit dalam mendukung kegiatan promotif dan preventif di masyarakat, sejalan dengan misi rumah sakit sebagai pusat ruj...